Manfaat.co – Berikut ini ada beberapa deretan brand fashion mahal pilihan banyak artis Indonesia, sebagai artis tentunya sudah gak heran kalau mereka memiliki banyak barang mahal dan mewah. Bahkan meskipun harganya hingga ratusan juta, bagi mereka itu bukan masalah, karena mereka juga memiliki penggemar, sehingga mereka harus selalu memberikan tampilan yang mempesona di setiap penampilannya. Jadi tak heran mereka memodali penampilan dengan berbagai fashion item dari brand yang mahal, beberapa brand yang di gunakan oleh kebanyakan artis Indonesia di bawah ini pasti ada yang sudah kamu kenal.
Brand Fashion Mahal Yang Banyak Dipilih Artis Indonesia
- Hermes
Siapa yang tidak kenal dengan brand yang satu ini, Hermes merupakan salah satu brand fashion mewah dengan harga selangit yang didirikan oleh Thierry Hermes pada tahun 1837 yang memiliki markas atau pusat di Paris, Perancis. Brand yang memiliki logo kereta duc dan kuda ini merupakan salah satu perusahaan fashion raksasa yang memiliki 14 dvisi produk, seperti parfum, jam tangan, tas, sepatu, busana dan yang lainnya. Hermes ini sendiri terkenal dengan kualitasnya karena hampir semua sesi pembuatan produk ini digunakan dengan tangan, dengan harganya yang sangat mahal membuat setiap barang Hermes bisa dijadikan investasi. Deratan artis Indonesia sendiri ada banyak yang menggunakan berbagai fashion item dari Hermes untuk menunjang penampilannya atau untuk investasi. Untuk satu produk dari brand ini dibandrol dengan harga ratusan juta hingga milyaran rupiah. - Chanel
Brand fashion mahal yang selanjutnya yaitu Chanel, perusahaan yang satu ini bergerak di bidang fashion, yang didirikan oleh Gabrielle Coco Chanel pada tahun 1909 yang berpusat di Paris, Perancis. Chanel disebut high fashion house karena semua item dari brand yang satu ini mewah dan mahal, brand ini juga sudah melebarkan sayaonya dan sudah memiliki cabang di 310 negara. Tidak hanya Hermes saja, fashion item yang sering digunakan oleh artis tanah air adalah Chanel, mulai dari sepatu, hingga tas, setiap produk yang dijual oleh brand ini dijual dengan harga hingga ratusan juta. - Gucci
Hampir semua orang pasti tidak asing dengan brand yang satu ini, Gucci sendiri merupakan salah satu perusahaan fashion dari Italia yang didirkan oleh Guccio Gucci pada tahun 1921 lalu. Kini kreativer director Gucci, Alessandro Michele yang memang kendali dan berhasil membuat Gucci menjadi salah satu brand fashion ternama, ada hal unik dari Gucci yang bereksperimen dengan linen dan tebu yang menghasilkan bamboo bad yang sangat diminati. Bahkan brand yang satu ini juga dikenal sebagai brand bangsawan, tidak hanya artis Indonesia saa yang menggunakan brand ini, deretan artis Hollywood juga banyak yang menggunakan brand ini. Untuk setiap produk Gucci dibandrol dengan harga puluhan juta hingga ratusan juta. - Dior
Brand fashion mahal yang selanjutnya yaitu, brand yang satu ini sendiri sudah dibuka sejak Februari tahun 1947 oleh perancang busana ternama asal Perancis bernama Christian Dior dengan koleksi pertamanya yang dikenal sebagai Corolle atau the New Look. Sudah sejak 70 tahun berdiri, Dior sudah berhasil menjadi salah satu brand fashion yang paling diminati oleh wanita masa kini. Seperti di Indonesia sendiri ada banyak artis yang menggunakan brand ini, tidak hanya fashion, mereka juga menyediakan brand make up, parfum dan amsih banyak lagi. Untuk harga produknya sendiri dibandrol dengan harga hingga ratusan juta. - Louis Vuitton
Brand yang satu ini juga masuk deretan brand paling mahal dan namanya sudah sangat populer di kalangan artis papan atas hingga para pengusaha. Louis Vuitton sendiri merupakan nama dari pernancang busana asal Perancis, namanya sendiri Louis Vuitton pada tahun 1854, kini berbagai barang dari brand yang sudah diminati hampir di seluruh dunia temasuk Indonesia walaupun kisaran harga fashion itemnya bisa mencapai puluhan juta hingga ratusan juta. Deretan artis Indonesia juga banyak yang menggunakan brand yang satu ini, tidak hanya deretan artis Indonesia saja, artis Hollywood juga banyak yang menggunakan brand ini.